Akademi Farmasi YPPM Mandiri Banda Aceh

WhatsApp Image 2024-09-03 at 08.52.39_e7f566f8

Akademi Farmasi YPPM Mandiri mengikuti kegiatan Jalan Santai bersama LLDikti Wilayah XIII di Banda Aceh

Banda Aceh, Akademi Farmasi YPPM Mandiri mengikuti kegiatan Jalan Santai bersama LLDikti Wilayah XIII di Banda Aceh. Jalan Santai digelar dalam Rangka Satu Dekade LLDikti Wilayah XIII pada Minggu, 29 Juli 2024 pada pukul 07.00 Wib sampai dengan selesai.

LLDikti menggelar kegiatan kepada seluruh civitas akademik dan melibatkan Perguruan Tinggi Swasta se-Aceh. Rute yang ditentukan dari arah Alue Naga Depan LLdikti ke arah Jembatan menuju Baet, kemudian putar balik ke Jembatan dan belok kiri ke tepi Sungai Aceh kemudian ke arah LLDikti Wilayah XIII Kembali.

Finish ditentukan didepan Gerbang LLDikti dengan memasukkan setengah kupon doorprice ke dalam tempat yang sudah disediakan.

LLDikti telah berusaha menyiapkan sebanyak 184 doorprise yang akan diberikan acak sesuai nomor kupon yang beruntung kepada peserta Jalan Santai. Menurut kepala LLDikti Wilayah XIII, Dr. Ir. Rizal Munadi, M.M., M.T, doorprice diperoleh dari berbagai sponsor, dari Hotel, Rumah Sakit, Bank, Perguruan Tinggi Swasta se-Aceh dan LLDikti.

Pada kegiatan tersebut, Akfar YPPM Mandiri ikut berpartisipasi dalam mengadakan doorprice sebagai bentuk dukungan untuk kegiatan yang digelar LLDikti Wilayah XIII. “Kita ikut menyiapkan doorprice sebagai bentuk kerja sama dan dukungan atas kegiatan yang digelar LLDIkti Wilayah XIII,” sebut Direktur Akfar YPPM Mandiri Banda Aceh, Rosa Mardiana, MT., M. SI.

Peserta dari Akfar YPPM Mandiri sejumlah 10 orang berasal dari Dosen, tendik dan struktural menghadiri Jalan Santai yang sangat meriah. Setelah Jalan Santai selesai panitia dari LLDikti membagi-bagikan doorsprice terdiri dari : tiket menginap di hotel, tiket berobat, tiket berenang, kipas angin, jam dinding, bola lampu, cooper, raicebox,  televisi, kulkas, sepeda dan mesin cuci.

“Alhamdulillah, team akfar mendapat 3 hadiah dorprise,semoga di event selanjutkan bisa mendapatkan lebih banyak lagi, tetap berdoa dan berusaha ya, libatkan Allah dalam setiap niat dan langkah kita,” Pesan Rosa Mardiana kepada Tim Akfar YPPM Mandiri.