Akademi Farmasi YPPM Mandiri Banda Aceh

WhatsApp Image 2023-02-04 at 22.06.47

Akademi Farmasi YPPM Mandiri Banda Aceh Lakukan Kunjungan Industri Farmasi

Senin, 30 Januari 2023 Mahasiswa Akademi Farmasi YPPM Mandiri Banda Aceh melaksanakan kunjungan Industri ke PT. Varia Sekata dan PT. Stara Bintang Surya di Sumatera Utara (Medan) yakni industri Farmasi yang bergerak di bidang produksi Obat-obatan dan juga Kosmetik. Kunjungan Industri ini adalah wujud Upskilling Mahasiswa yang merupakan wujud dari MoA dan IA yang telah disepakati, dengan tujuan untuk melakukan observasi dan melihat langsung berbagai kegiatan di industri dalam proses pembuatan obat-obatan dan kosmetik dengan berbagai inovasi yang telah dilakukan oleh Industri Farmasi untuk memenuhi kubutuhan para konsumen. Adapun Kegiatan ini dihadiri oleh Direktur dan Yayasan serta para dosen yang membimbing dan membina serta mendampingi mahasiswa selama kegiatan berlangsung.

Direktur Akademi Farmasi YPPM Mandiri Rosa Mardiana mengatakan, kunjungan ke industri farmasi ini amatlah sangat penting dilakukan karena perkembangan ilmu pengetahuan yang semakin pesat akan mendorong berbagai kemajuan di bidang industri
khususnya di Industri Farmasi, dan diharapkan dengan adanya Pengalaman pada saat melakukan kunjungan industri ini akan menambah Wawasan serta pengetahuan mahasiswa di bidang Industri Farmasi.

Lidyawati salah satu dosen Akademi Farmasi YPPM Mandiri yang mendampingi rombongan mahasiswa, menjelaskan rombongan memulai kunjungan awal ke PT. Varia Sekata dengan memasuki area pabrik, mahasiswa dibagi dalam beberapa kelompok dan diajak untuk berkeliling pabrik mulai dari ruang QC hingga Lab tempat produksi Obat, adapun kampus Akademi Famasi YPPM Mandiri adalah Perguruan Tinggi Swasta di Aceh (bidang Farmasi) yang pertama melakukan kunjungan dan pembelajaran di Industri Varia Sekata. Selanjutnya kunjungan dilanjutkan ke PT. Stara Bintang Surya. Pada kunjungan ini, mahasiswa juga diajak berkeliling melihat berbagai aktivitas produksi kosmetik, disana mahasiswa diberi kesempatan untuk melihat langsung proses produksi hingga pengemasan akhir berbagai produk dan juga mahasiswa diberi kesempatan untuk melakukkan sesi tanya jawab dengan pihak industri.


Verawati Wadir III Bidang Kemahasiswaan juga mengatakan Kunjungan industri seperti ini penting dilaksanakan dengan tujuan agar mahasiswa semakin dekat dan paham terkait kebutuhan dunia kerja saat ini, dengan menyaksikan/mengunjungi langsung Industri diharapkan dapat memberikan stimulus kepada mahasiswa untuk dapat belajar lebih giat lagi, disebabkan persaingan kerja sekarang ini semakin ketat, dan mahasiswa yang berkompeten di incar oleh industri-industri ternama sebagai contoh PT. Varia Sekata dan PT dan Stara Bintang Surya.